UMKM Tanjung Harapan Bangkit Bersama Wisata Pantai
Kutai Kartanegara - Kelurahan Tanjung Harapan, Samboja, mengalami pertumbuhan ekonomi yang signifikan seiring meningkatnya jumlah pengunjung di Pantai Tanah Merah.
Potensi wisata yang semakin dikenal membuat kawasan ini berkembang menjadi pusat aktivitas ekonomi masyarakat berbasis Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).
Lurah Tanjung Harapan, Nasuha, menjelaskan bahwa keberadaan pantai yang ramai setiap malam Sabtu dan Minggu telah memberikan dampak langsung terhadap kehidupan warga.
Menurutnya, UMKM yang semula berjalan secara tidak merata, kini mulai tumbuh lebih terorganisir karena tingginya permintaan dari pengunjung.
"Dulu kawasan ini sepi, hanya ada beberapa warung. Tapi sekarang, sejak Pantai Tanah Merah menjadi tujuan wisata, UMKM bermunculan dan berkembang dengan baik," tutur Nasuha melalui telpon.
Pertumbuhan ini didorong oleh aksesibilitas pantai yang cukup baik dan lokasi yang strategis di pesisir Kukar. Bahkan, malam akhir pekan menjadi waktu paling ramai, dengan banyak keluarga datang menikmati suasana laut.
"UMKM yang ada mencakup berbagai bidang, mulai dari kuliner, kerajinan tangan, hingga penyewaan fasilitas pantai," tambahnya.
Meski dengan keterbatasan pada sektor informal, warga mulai menunjukkan kreativitas dan inovasi dalam menyajikan produk yang menarik pengunjung.
Pemerintah kelurahan mendorong agar pelaku UMKM mendapatkan pelatihan dan dukungan pemasaran agar produk mereka mampu bersaing lebih luas.
Dengan meningkatnya kunjungan ke Pantai Tanah Merah dan pertumbuhan UMKM yang konsisten, harapan ke depan adalah agar ekonomi lokal terus bergerak positif dan mampu menciptakan kemandirian ekonomi masyarakat Kelurahan Tanjung Harapan. (ADV/Diskominfo Kukar)
Penulis: Yk/Garispena.co